Pandeglang, – ( CS ) – Dadang Rohman, selaku Ketua Faletehan Rider Club (FRC) bersama Civitas Akademika Universitas Faletehan, menyalurkan bantuan untuk korban banjir di Kampung Baetul Mu’min RT.01/RW.01, Desa Cimoyan, Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang, Banten, Pada Kamis, 19 Desember 2024.
Andiko Nugroho Kusuma menyampaikan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir. Ia juga menegaskan pentingnya solidaritas dan kepedulian antar sesama, khususnya dalam menghadapi bencana alam.
Harapan besar disampaikan agar bantuan yang diberikan dapat bermanfaat langsung bagi para korban. Universitas Faletehan juga berkomitmen untuk terus hadir dalam kegiatan sosial, baik melalui FRC maupun keterlibatan aktif civitas akademika lainnya, sebagai wujud nyata tanggung jawab sosial terhadap masyarakat.
Irawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian sosial dari FRC dan Universitas Faletehan terhadap masyarakat terdampak bencana. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang menjadi korban banjir dan kami juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah memberikan Donasi terbaiknya.
Semoga kolaborasi dan solidaritas ini terus terjalin, dan masyarakat yang terkena musibah dapat segera bangkit,” ujar Irawan.
Selain itu, civitas akademika Universitas Faletehan juga mengajak masyarakat luas untuk terus mendukung aksi kemanusiaan serupa di masa mendatang. Bantuan yang disalurkan berupa kebutuhan pokok, perlengkapan sehari-hari, dan obat-obatan.
Aksi ini tidak hanya menunjukkan kepedulian, tetapi juga menguatkan semangat gotong royong dalam membantu sesama di tengah musibah.
( Novaldo/Red)
Leave a Reply